Selasa, 09 Agustus 2016

Halo Sobat RevAnime ! Salah satu anime yang akan jadi legenda, BokuMachi. Memang hobinya NoitaminA menayangkan anime dengan genre Mystery dan Psychology, tapi apa yang membuat BokuMachi menjadi legenda ? karena storynya yang sangat hebat, walaupun temanya simple, tetapi oleh A-1 Pictures diubah menjadi sebuah mahakarya yang bermakna dan memiliki pelajaran berarti bagi kita, Agar kita tidak salah mengambil keputusan yang dapat merubah takdir hidup ini.



Information
Title English ERASED
Synonyms The Town Where Only I am Missing, BokuMachi
Romanji Boku Dake Ga Inai Machi
Type TV
Episodes 12
Status Finished Airing
Aired Jan 8, 2016 to Mar 25, 2016
Premiered Winter 2016
Producers Aniplex, Dentsu,Kadokawa Shoten, Fuji TV, DAX Production, Kyoraku Industrial Holdings, Kansai Telecasting Corporation
Studios A-1 Pictures
Sources Manga
Genres Mystery, Psychological,Seinen, Supernatural
Rating R - 17+ (violence & profanity)
Score MyAnimeList 8.7

Sinopsis
Serial anime musim dingin Winter 2016 dengan judul Boku Dake ga Inai Machi (The Town Where Only I am Missing) menceritakan tentang Satoru Fujinuma yang berjuang menjadi penulis manga. Namun, ia memiliki kemampuan supranatural sehingga dipaksa untuk mencegah kematian dan bencana dengan dikirim kembali dalam waktu sebelum insiden itu terjadi, berulang kali sampai kecelakaan dicegah.
Suatu hari, ia terlibat dalam sebuah kecelakaan yang telah dibingkai sebagai pembunuhan. Putus asa untuk menyelamatkan korban, ia mengirimkan dirinya kembali dalam waktu satu bulan sebelum teman sekelas Kayo Hinazuki hilang. Satoru sekarang memiliki tugas baru untuk menyelamatkan Kayo dan memecahkan misteri di balik kepergiannya.


1. Story ( 9/10 )
Apakah kalian punya penyesalan di masa lalu ? sesuatu yang tidak maupun sobat RevAnime lakukan dan ingin sekali diperbaiki untuk mengubah takdir ?, Ya, konsep cerita yang menarik ini dimiliki oleh anime dengan singkatan BokuMachi ini. Berawal dari tokoh utama yang memiliki kemampuan ataupun kelainan yaitu dia bisa mundur menuju beberapa saat sebelum suatu kejadian yang berbahaya terjadi, mungkin jika ini anime lain storynya akan berfokus pada bagaimana tokoh menggunakan kekuatan tersebut di lingkungannya maupun fungsinya, tetapi anime produksi-an Aniplex ini mengambil sudut pandang yang berbeda, Satoru Fujinuma terjebak dengan sebuah rentetan peristiwa yang dia alami saat waktu SD, dan keputusan yang dia ambil waktu itu membuat sang ibu tercintanya mati, lalu dia mengulang kembali masa-masa SDnya dengan kemampuan yang ia miliki, menarik bukan ? nah yang bikin lebih menarik lagi, adalah sang heroine utama yang nasibnya malang sekali, dan Satoru terus berusaha menyelamatkannya dari takdir kematian perjuangan Satoru yang sangat berliku-liku demi menyelamatkan Kayo-chi dibuat dengan dramatis dan penuh haru, bagaimana akhirnya ? tonton aja animenya :3.


2. Art ( 8 / 10 )

A-1 Pictures, apa yang kalian pikirkan setelah mendengar salah satu studio legenda anime ini ? artnya epic, ya mereka terkenal membuat anime dengan art yang epic, BokuMachi memang memiliki background dan art yang bagus, tetapi menurut mimin tidak dengan karakternya, mereka terlihat seperti anime jadul tahun 2010 ataupun 2011, walaupun begitu semua itu sirna ketika kalian masuk kedalam ceritanya.


3. Genre ( 9 / 10 )
Jujur mimin suka genre dari BokuMachi, anime yang bisa membuat kita setengah mati penasaran dengan ceritanya, terutama pelaku yang sangat tidak kita duga, ah bikin waktu mimin nonton 6 jam nonstop nggak sia-sia, selain itu walau tidak disebutkan dalam genrenya, terdapat bumbu-bumbu romance yang bikin hati kita kepincut, penggunaan genre supernatural juga terasa disini, terutama ketika Satoru kembali-kembali dan kembali terus ke masa lalu.


4. Character ( 8 / 10 )

Untuk bagian character, BokuMachi ini bisa dibilang hanya berfokus pada tiga orang saja, kenapa begitu ? karena tokoh yang sering terlibat hanya mereka-mereka saja, tetapi bukan berarti yang lain hanya menjadi angin lewat belaka, mereka semua punya peran masing-masing dalam melengkapi cerita, Main Heroine yaitu Hanazuki Kayo di isi oleh seiyuu yang mengisi juga Konno Yuuki dari SAO II dan Maihime-sama x3 dari Qualidea Code, Untuk Second Heroine diisi oleh seiyuu yang mengisi Nibutani Shinka dari Chuniibyou! Dan sang Nakiri Alice dari Shokugeki, jadi bisa terbayangkan mereka akan jadi seperti apa ?


5.  Music ( 8 / 10 )

Pernah denger lagu anohana ? pengen denger yang kayak gitu lagi ? langsung download aja Ending anime ini, ending anime ini merupakan kunci pamungkas dalam akhir cerita yang membuat kita nge-fly entah kemana, OST serta BGM yang sangat indah juga disisipkan dalam setiap scene yang makin membawa kita masuk kedalam cerita. 


Bagi yang ingin download Opening dan Ending dari anime ini bisa didownload disini : 

Opening : 
"Re:Re:" by Asian Kung-Fu Generation : Download

Ending : 
"Sore wa Chiisana Hikari no Youna (それは小さな光のような)" by Sayuri Download



6. Trailer( 9 / 10 )

Mirip trailer film mistery ? ya emang bener, karena BokuMachi mengandung genre mistery, latar belakang cerita diceritakan secara detail dan singkat, dibumbui dengan rasa penasaran, membuat kita ingin segera menonton animenya bukan ?



Over All Score : 9 / 10
Sebuah legenda anime yang bisa disetarakan dengan AnoHana, SAO, SnK dan para legenda lainnya, berawal dari sebuah ide yang sederhana tetapi menarik minat penonton karena selain dari segi ceritanya sangat menarik, kita sebagai penonton juga dapat berandai-andai jika kita mengalami hal seperti itu apa yang akan kita lakukan, apakah kita bisa melewatinya seperti Satoru ?. Bumbu romance juga terasa disini walau tidak termasuk dalam genre, alur cerita yang tidak bisa kita tebak semakin menambah nilai dari anime ini, hanya sedikit anime yang memiliki rating 8 ke atas, apalagi BokuMachi mendapat rating 8.7 di MyAnimeList, itu berarti penilaian semua orang terhadap anime ini sama, yaitu luarbiasa.

Recomended From Admin

Bagi yang ingin download anime ini bisa didownload disini :
Download Boku Dake Ga Inai Machi

Sekian dulu review anime kali ini, gimana jadi penasaran ? langsung download aja anime ini.
Jangan lupa mampir ke revanime-ina.blogspot.com ya !

1 komentar:

  1. udaha nonton tapi beluum kelar, alur ceritanya seperti maju mundur penuh teka teki

    mata air le minerale

    BalasHapus